Ini Alasan Banyak Yang Ingin Berkarir Di Jepang

Krisis kependudukan di Jepang membuat angkatan kerjanya berkurang. Oleh karena itu, banyak pekerja dari negara lain yang mengadu nasib di Negeri Sakura tersebut. Kementerian Kesehatan, Tenaga Kerja, dan Kesejahteraan Jepang melaporkan hasil studi terbaru terkait jumlah warga negara asing yang bekerja di Jepang.

Ternyata, data terbaru menunjukkan angka pekerja asing di Jepang tertinggi sepanjang masa. Per Oktober 2023, pekerja asing di Jepang tembus angka dua juta orang. Ada lonjakan dari beberapa warga negara yang bekerja di sana, salah satunya Indonesia. Kenaikan jumlah WNI yang bekerja di Jepang sebesar 56% dibandingkan tahun sebelumnya.

Hal itu membuat banyaknya lowongan pekerjaan ataupun magang di Jepang yang dapat diisi oleh para talenta-talenta muda Indonesia. ini bisa dibuktikan dengan meningkatnya angka pekerja Indonesia yang berada di Jepang. Selain yang dijelaskan tadi, ternyata alasan lainnya ialah karena gaji di Jepang lebih besar dibanding di Indonesia. Itulah yang mungkin menjadi faktor utama dari banyaknya yang bekerja di Jepang.

Kategori: ARTIKEL

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2023 || LPK Yonasindo Intra Pratama
×

 

LPK Yonasindo

Silahkan Hubungi Kami Via WhatsApp

× Whatsapp